Menu

KPR
FAQ
 
 
 

PVC

 

Seperti apa model plafon PVC mewah? Plafon PVC atau Polyvinyl Chloride merupakan sejenis polimer yang kerap digunakan sebagai bahan untuk membuat pipa air. Bahan PVC ini biasanya diproduksi dalam 2 bentuk, yakni menjadi bahan PVC yang keras dan kedua adalah bahan plastik yang fleksibel.

Bahan plastik fleksibel inilah yang kemudian diproses kembali menjadi material bangunan, salah satunya adalah plafon PVC ini.

Baca Juga: Harga Plafon GRC: Pengertian, Kelebihan, dan Jenis Plafon GRC

Kelebihan dan Kekurangan Plafon PVC

Sebelum menggunakan plafon PVC, ada baiknya kamu mengetahui kelebihan dan kekurangannya terlebih dahulu.

Kelebihan Plafon PVC

  1. Yang pasti anti rayap dan serangga lainnya.

  2. Karena terbuat dari material plastik, selama tidak ada kebocoran plafon ini dapat melindungi hunian di bawahnya dengan baik. Terutama dari rembesan air.

  3. Bahan ringan sehingga tidak membebani struktur bangunan di bawahnya.

  4. Kuat dan tidak mudah pecah sehingga tahan lama. Bisa awet hingga puluhan tahun.

  5. Perawatannya mudah, proses pemasangannya juga mudah dan cepat.

  6. Harganya terjangkau. Lebih murah dibandingkan plafon gypsum atau plafon kayu.

  7. Memiliki kemampuan untuk mempertahankan suhu yang baik.

  8. Memiliki beragam model dan desain yang mewah dan unik.

  9. Tidak mudah terbakar, tak seperti bahan plastik lainnya. Sekalipun terbakar, api tak akan mudah merembet ke seluruh bagian plafon dan api akan lebih cepat mati mengingat karakteristik plafon PVC yang bahannya mudah meleleh.

Baca Juga: 12 Warna Cat Plafon Gypsum Ruang Tamu Terbaru

Kekurangan Plafon PVC

  • Bahan utama pembuatannya adalah klorin. Klorin ini kerap dianggap berbahaya bagi manusia, apalagi jika bentuknya berubah menjadi gas.

  • Tapa motif dan warna tambahan (polos putih saja), maka plafon ini akan terlihat membosankan.

  • Sulit didaur ulang atau dimanfaatkan kembali.

PVC 63

Rekomendasi Model Plafon PVC Mewah

Tertarik menggunakan plafon PVC untuk hunian atau bangunan lain yang kamu miliki. Berikut ini beberapa rekomendasi model plafon PVC mewah yang bisa kamu jadikan sebagai referensi:

Baca Juga: 8 Model Pintu Aluminium Mewah serta Kelebihan & Kekurangannya

1. Plafon PVC Warna

kantor gaya loteng modern dengan dinding bata putih render 3d - plafon hitam potret stok, foto, & gambar bebas royalti

Yang pertama adalah plafon PVC model sederhana (rata biasa) yang berwarna. Harga plafon ini biasanya lebih murah, tergantung pilihan warna yang kamu ambil. Plafon PVC putih atau polos tanpa warna biasanya akan memberikan kesan sepi atau “kosong” pada ruangan. Karena itulah, banyak produsen yang membuat plafon PVC warna untuk membuat sebuah hunian jadi lebih menarik.

Berikut ini beberapa rekomendasi warna plafon PVC yang bisa kamu pilih sesuai selera dan kebutuhan :

  • Plafon PVC warna hijau : plafon ini akan memberikan nuansa alam nan segar dalam ruanganmu. Karena konsepnya yang fun dan menyenangkan. Banyak yang menggunakan plafon PVC ini di ruang kerja kantor ataupun ruang keluarga.

  • Plafon PVC warna merah : ingin punya plafon yang memberikan nuansa semangat, tegas, berani, dan lebih mencolok. Maka, PVC berwarna merah akan jadi pilihan yang tepat untukmu. Plafon PVC warna merah ini kerap digunakan di ruangan-ruangan yang bersifat formal. Contohnya, ruang konferensi, ruang meeting, dan studio.

  • Plafon PVC warna hitam : plafon ini akan jadi pilihan tepat bagimu yang ingin mendapatkan nuansa hunian yang lebih netral, elegan, dan mewah. Agar tidak terkesan membosankan, kamu bisa menambahkan beberapa dekorasi plafon agar terkesan lebih unik. Sayangnya, plafon warna hitam ini kurang cocok diaplikasikan di ruangan yang memiliki ketinggian langit-langit rendah karena akan membuatnya terlihat semakin sempit dan pendek.

Baca Juga: 10 Rekomendasi Model Tangga Rumah Minimalis 2 Lantai

2. Model Plafon PVC Mewah berbentuk Waffle

Contoh Desain Cantik Plafon Kayu untuk Rumah Minimalis

Bosan dengan model plafon PVC yang rata dan begitu-begitu saja. Cobalah menggunakan plafon PVC yang memiliki bentuk seperti waffle ini. Plafon PVC satu ini memiliki pola kotak-kotak atau petak-petak berulang sehingga akan membawa kesan klasik sekaligus mewah pada ruangan. Untuk pilihan warnanya, kamu bisa menggunakan plafon PVC warna coklat tua atau coklat muda dengan garis (motif) seperti serat kayu.

Baca Juga: 14 Model Atap Rumah Memanjang yang Unik dan Kreatif

3. Plafon PVC berbentuk bingkai foto

interior ruang tamu vila mewah modern - plafon potret stok, foto, & gambar bebas royalti

Model plafon PVC berbentuk bingkai foto ini cocok untukmu yang menginginkan plafon minimalis namun tidak membosankan. Untuk konsepnya sendiri, plafon ini terdiri dari 3 bagian yakni bagian luar, tengah, dan bagian dalam. Bagian tengahnya akan dibuat lebih tinggi dibandingkan bagian lain dan dilengkapi dengan hidden LED lamp agar terkesan lebih bagus.

Untuk bagian luar dan dalam plafond, digunakanlah lampu LED tanam downlight sehingga lebih mewah. Jika dilihat dari jauh, model plafon ini akan terlihat seperti sebuah bingkai foto yang indah. Biasanya, plafon ini digunakan di ruang meeting kantor, di ruang tamu, ruang keluarga, atau ruang pertemuan (convention hall) sebuah gedung atau hotel.

Baca Juga: Inspirasi 9 Model Kanopi Rumah Minimalis

4. Model Plafon PVC Mewah Berbentuk Lingkaran

lampu modern - plafon potret stok, foto, & gambar bebas royalti

Bosan dengan plafon PVC yang berbentuk persegi, coba deh gunakan plafon PVC berbentuk lingkaran ini. Plafon ini akan membuat ruangan tampak lebih mewah, unik, dan indah dipandang. Untuk konsep desainnya, biasanya plafon lingkaran tersebut akan dibuat lebih menonjol (timbul ke luar) kemudian di sepanjang garis lingkarannya diberikan pencahayaan tambahan menggunakan lampu LED kecil tanam.

5. Model Plafon PVC Pola Garis

pusat pameran aula kosong. latar belakang untuk stan pameran, stan, pasar, pameran dagang. percakapan untuk aktivitas, rapat. arena untuk hiburan, acara, olahraga. indoor untuk pabrik, showroom.3d render. - plafon potret stok, foto, & gambar bebas royalti

Untukmu yang punya ruangan yang tidak terlalu luas, maka kamu bisa memilih model plafon PVC yang bergaris ini. Model ini cocok dipasang di dalam ruangan ataupun di ruangan semi outdoor yang bentuknya memanjang dari 1 sisi ke sisi lainnya. Model minimalis ini cocok untukmu yang ingin memberikan kesan lebih panjang dalam sebuah ruangan.

Agar lebih hangat dan nyaman, kamu bisa memilih model PVC dengan motif dan corak kayu. Model plafon ini juga akan sangat cocok dengan selera dan gaya/desain ruanganmu.

Baca Juga: Tata Ruang Kantor Terbuka: Pengertian, Kelebihan, Kekurangan, Hal yang Harus Diperhatikan, dan Rekomendasi Modelnya

6. Model Plafon PVC Minimalis yang Futuristik

Mewah! 10 Model Plafon PVC Ini Bikin Ruangan Jadi Lebih Estetik

Terakhir, ada model plafon PVC yang minimalis dengan kesan futuristik. Model PVC ini akan jadi pilihan yang tepat bagimu yang tidak suka konsep plafon yang terlalu ramai dan meriah. Meskipun minimalis, namun plafon futuristik ini juga akan menampilkan kesan mewah pada ruanganmu lho.

Untuk konsepnya sendiri, kamu bisa memilih plafon PVC yang bergaris dari 1 sisi tembok ke tembok lainnya. Kemudian, agar tampil lebih indah. Kamu bisa menggunakan perpaduan warna coklat muda/coklat tua dengan warna cream. Untuk tempat yang pencahayaannya kurang atau gelap, kamu juga bisa menambahkan lampu downlight (tanam) di sepanjang garis ruangan.

7. Plafon PVC + Kayu

Jual Plafon PVC corak kayu yang bermotif Hana Plafon PVC | Shopee Indonesia

Kamu juga bisa mengkombinasikan plafon PVC ini dengan bahan plafon lain lho agar terkesan lebih unik. Contohnya saja plafon PVC + Kayu. Untuk rekomendasi modelnya, ada beragam. Pertama, kamu bisa menambahkan beberapa model kayu asli setelah selesai memasang seluruh langit-langit dengan plafon PVC.

Kedua, kamu bisa memberikan sentuhan kayu di bagian pinggir plafon PVC sebagai bingkai. Selain kedua model di atas, kamu bisa membuat lebih banyak variasi plafon PVC lain sesuai dengan keinginan.

8. Plafon PVC Berpola

langit-langit yang ditangguhkan - plafon potret stok, foto, & gambar bebas royalti

Rekomendasi terakhir, kamu bisa memilih plafon PVC yang memiliki motif khusus atau yang berpola. Contohnya pola bunga, ukiran, persegi kotak, atau pola lain sesuai dengan selera. Agar lebih unik dan beragam, kamu bisa memesan desainnya secara custom ya. Biasanya harganya lebih mahal, namun hal ini sebanding dengan keunikannya.

Sekian informasi yang dapat brighton berikan. Ikuti terus artikel lainnya, semoga bermanfaat.

 

Topik

ListTagArticleByNews
 

Lihat Kategori Artikel Lainnya

Lihat Artikel Terkait Lainnya

Rekomendasi Properti